728

Senin, 18 Juni 2012

10 Tanda Saat Anda Sedang Jatuh Cinta

JATUH cinta merupakan sebuah perasaan yang sangat kuat. Sebegitu kuatnya hingga hal ini dapat terbaca lewat gerak-gerik Anda. Pengalaman jatuh cinta selalu mendebarkan bagi setiap pasangan. Lalu, seperti apakah tanda-tanda bila Anda sedang jatuh cinta?  

Cinta merupakan sebuah luapan emosi yang kuat dan terkadang dapat membuat orang melakukan hal yang tak pernah terpikirkan sebelumnya. Saat Anda jatuh cinta, setiap hal kecil yang dilakukan selalu nampak indah di mata Anda. Rupanya, tanpa perlu banyak bicara, perasaan itu dapat terbaca. Gerak-gerik dan bahasa tubuh Anda dapat menunjukkan bahwa Anda sedang jatuh cinta.

Setiap orang tentu pernah merasakan indahnya jatuh cinta. Saat jatuh cinta, dunia rasanya begitu indah. Terkadang perasaan itu terbawa hingga dalam perilaku sehari-hari. Lalu, bagaimanakah ciri-ciri orang yang sedang jatuh cinta?
 
Berikut ini beberapa sinyal Anda sedang jatuh cinta :
 
1. Mata 
Banyak orang berkata bahwa mata adalah jendela hati. Mata tidak dapat berbohong, dia dapat menunjukkan apa yang Anda rasakan dan kepada siapa rasa itu ditujukan. Entah saat sendiri atau di keramaian, mata Anda akan selalu tertuju padanya.
 
2. Mencari kesempatan 
Saat Anda sedang berada bersama teman-teman, Anda akan selalu melihat bagaimana reaksi terhadap sesuatu. Bahkan untuk setiap candaan atau sekadar sapaan saat berpapasan. Dapat dikatakan, Anda akan selalu mencari kesempatan untuk mengarahkan pandangan padanya.
 
3. Dunia milik berdua 
Saat jatuh cinta, rasanya Anda terhempas dalam sebuah dunia yang penuh kebahagiaan. Saat Anda duduk bersebelahan dengannya, akan ada banyak pertanyaan muncul di benak. Apakah dia menyukaiku atau tidak? Haruskah aku memberitahunya? dan lain-lain.
 
4. Bimbang 
Anda rasanya ingin selalu berbincang dengannya berlama-lama, namun ada saatnya Anda mengacuhkannya. Hal ini Anda lakukan bukan tanpa alasan, melainkan untuk membuatnya penasaran. Namun, setelahnya Anda akan merasa bersalah dan mempertanyakan tindakan tersebut.
 
5. Selalu ingin tahu 
Saat tidak bersamanya, Anda ingin selalu mengetahui bagaimana keadaannya. Anda juga akan sangat menanti dirinya untuk menelefon atau sekadar mengirimkan Anda pesan singkat. Perasaan Anda akan sangat bahagia, meskipun hanya bicara lima menit dengannya di telefon.

6. Ingin selalu dekat
Saat jatuh cinta, tentu Anda ingin membuatnya tertarik pada Anda. Bahasa tubuh seperti ini menandakan Anda sedang jatuh cinta. Anda juga ingin selalu dekat dengannya, entah itu saat duduk, berdiri, atau saat berbincang dengan teman-teman. Meski merasa canggung, Anda tetap akan melakukannya. Jangan khawatir karena ini hal yang normal.
 
7. Senyum 
Hal lain yang terbaca selain mata ialah senyum Anda. Senyum dapat menunjukkan segalanya. Anda akan selalu tersenyum, saat bicara dengannya, bahkan saat sendiri Anda akan tersenyum karena memikirkannya.
 
8. Membicarakannya 
Saat jatuh cinta, Anda pasti akan sering menyebutkannya dalam setiap pembicaraan dengan sahabat.
 
9. Bahagia 
Hal terpenting yang Anda rasakan saat jatuh cinta ialah merasa bahagia. Anda akan merasa sangat bahagia saat bersama dengannya. Segala masalah yang melanda juga dapat terlupakan saat Anda bersama dengannya.
 
10. Terbayang 
Perasaan jatuh cinta dapat merasuki Anda setiap saat. Anda akan selalu terbayang mengenai dirinya, bahkan Anda sedang tidur. Karenanya, jangan heran bila Anda akan bertemu dengannya di alam mimpi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar